Artikel : Penyalahgunaan Narkoba oleh Generasi Penerus Bangsa

Kita semua pasti sudah pernah mendengar salah satu permasalahan yang sedang hangat dibicarakan oleh masyarakat Indonesia. Apalagi kalau bukan maraknya pengguna narkotika dan obat atau bahan adiktif yang disingkat menjadi narkoba. Sekarang ini pengedar narkoba mulai mengincar wanita dan remaja bahkan anak-anak. Tahun 2018 Komisi Perlindungan Anak Indonesia mencatat dari jumlah 87 juta populasi anak maksimal usia 18 tahun di Indonesia, sebanyak 5,9juta diantaranya menjadi pencandu narkoba.

Mengapa bisa demikian banyak anak dibawah usia 18 tahun yang kecanduan narkoba? Ini karena banyaknya anak SD bahkan balita yang mulai coba-coba menghisap rokok. Tak jarang para pengedar narkoba menyusupkan zat-zat adiktif (zat yang menyebabkan kecanduan) kedalam lintingan tembakau.

Anak-anak juga bisa mendapatkan narkoba dari orang terdekat dan teman sebayanya. Komisioner Bidang Kesehatan KPAI, Sitti Hikmawatty  mengatakan modus yang sering digunakan dalam memakai narkoba adalah mengerjakan tugas sekolah atau belajar bersama. Anak-anak yang bertugas mengedarkan narkoba memberikan teman-temannya makanan dan minuman yang sudah dicampur dengan barang haram tersebut. Hal itulah yang membuat anak-anak lain merasakan efek kecanduan. Inilah kenapa perlunya pengawasan orang tua sebagai salah satu usaha pencegahan agar anak-anaknya tidak terjerumus dalam pergaulan bebas dan narkoba.

Orang tua haruslah selalu memantau pergaulan anaknya tanpa terlihat mengekang mereka. Selain itu pembentukan karakter dan membangkitkan kesadaran beragama juga sangat berperan penting  agar anak-anak tidak terjerumus dalam narkoba. Bayangkan jika para generasi muda memiliki karakter dan agama yang baik mereka pasti lebih bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk sehingga terhindar dari godaan mencoba narkoba.

Anak-anak dan remaja merupakan aset yang akan menentukan bagaimana kondisi negara ini nantinya, maka dari itu jagalah mereka dari kekangan narkoba. Untuk para generasi muda penerus bangsa, kuatkanlah hati dan perteguh iman serta isilah waktu kalian dengan hal-hal yang positif. Jangan jadikan masa muda kalian terbuang sia-sia. Jadilah generasi yang bisa membuat masa depan Indonesia menjadi lebih baik lagi.

essay anti narkoba – Andita Nugrahani / @ 2018 UMBY

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *